Foto: Ilustrasi program makan bergizi gratis.

Jakarta

Program Makan Bergizi Gratis (MBG) resmi diluncurkan sebagai prioritas pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, Senin (6/1/2025). Mengusung misi besar meningkatkan kualitas gizi masyarakat, program ini diharapkan berdampak luas, tak hanya sebagai penyedia asupan gizi tetapi juga sebagai edukasi bagi keluarga Indonesia.

Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat, menekankan pentingnya aspek edukasi dalam program ini. “Program MBG bukan hanya soal meningkatkan asupan gizi masyarakat, tapi juga menjadi momentum memperluas pemahaman pentingnya pola makan bergizi dan pemanfaatan pangan lokal,” ujar Rerie, sapaan akrab Lestari.

Program ini dimulai di 190 titik di 26 provinsi, termasuk Aceh, Bali, Jawa Tengah, dan Gorontalo. Badan Gizi Nasional (BGN) menyebutkan, sebanyak 190 Dapur MBG atau Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) telah siap beroperasi sebagai pusat distribusi makanan sehat.

Namun, menurut Rerie yang juga anggota Komisi X DPR RI, keberhasilan program ini membutuhkan lebih dari sekadar pelaksanaan teknis. Diperlukan upaya strategis dan konsisten dalam memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya gizi seimbang.

“Edukasi ini harus melibatkan seluruh pemangku kepentingan, baik di pusat maupun daerah. Kolaborasi menjadi kunci untuk membangun generasi yang sehat dan kompetitif di masa depan,” tegas politisi Partai NasDem ini.

Ia juga menyoroti bahwa perbaikan gizi adalah proses berkelanjutan yang memerlukan waktu. Konsistensi dan komitmen, baik dari pemerintah maupun masyarakat, menjadi elemen penting untuk mewujudkan perubahan yang signifikan.

Melalui Program MBG, pemerintah diharapkan tidak hanya memberikan solusi jangka pendek, tetapi juga membangun kesadaran jangka panjang mengenai pentingnya pola makan bergizi bagi keluarga Indonesia. Dengan langkah ini, mimpi mencetak generasi penerus yang sehat dan berdaya saing semakin mendekati kenyataan.

Bagikan Artikel

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *